Penandatanganan Komitmen Bersama antara Pemerintah Daerah Kota Bandung dengan Perguruan Tinggi di Kota Bandung

Penandatanganan Komitmen Bersama antara Pemerintah Daerah Kota Bandung dengan Perguruan Tinggi di Kota Bandung salah satunya Kampus POLITEKNIK PIKSI GANESHA tentang Penghijauan Lahan Kritis di Kota Bandung dan Pengelolaan Sampah Berkelanjutan di Lingkungan Kampus.

Pada tanggal 14 November 2024, Direktur Politeknik Piksi Ganesha Bapak Assoc. Prof. Dr. H. K. Prihartono AH, Drs., S.Sos., S.Kom., M.M., MOS., CMA., MPM bertempat di Pendopo Wali Kota Bandung melakukan penandatanganan Komitmen bersama dengan Walikota Bandung Bapak Ir. A. Koswara, M.P mengenai penghijauan lahan kritis dan pengelolaan sampah berkelanjutan di lingkungan kampus. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya sinergi antara Pemerintah dan dunia Pendidikan Tinggi dalam menghadapi tantangan lingkungan yang semakin mendesak, terutama terkait dengan perubahan iklim, kerusakan ekosistem, dan pengelolaan sampah yang masih menjadi isu besar di kota-kota besar seperti Bandung.

Komitmen ini berfokus pada dua hal utama, yaitu:

  1. Penghijauan Lahan Kritis
  2. Pengelolaan Sampah Berkelanjutan di Lingkungan Kampus

Penandatanganan komitmen ini adalah langkah awal dari kerjasama yang lebih besar dalam rangka mendukung pembangunan berkelanjutan di Kota Bandung. Diharapkan dengan adanya kolaborasi antara pemerintah dan perguruan tinggi, Kota Bandung dapat menjadi contoh kota yang lebih hijau, bersih, dan ramah lingkungan, yang membawa dampak positif bagi kualitas hidup masyarakat di masa depan.

World Class Polytechnic✨